fbpx
Friday, 29 Sep 2023
  • Selamat Datang di Kampus The Best IIB Darmajaya Lampung , Kampus Pilihan Milenial Saat ini Buruan Joint di pmb.darmajaya.ac.id
TUTUP MENU

21 Ide Bisnis Mahasiswa IIB Darmajaya Ikuti Prototyping PPK Berbasis Teknologi 2021

208
<
>

BANDARLAMPUNG – IIB Darmajaya menggelar pemaparan Prototyping Produk Pengembangan Kewirausahaan (PPK) Berbasis Teknologi 2021.

Pelaksanaan Prototyping digelar secara daring melalui ruang pertemuan zoom pada Rabu, (4/8/2021). Kegiatan Prototyping PPK Berbasis Teknologi 2021 merupakan hibah yang diterima Dosen IIB Darmajaya dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek) RI yang diketuai Melda Agarina, S.Kom., M.T.I. dengan anggota Susanti, S.E., M.M., Hendra Kurniawan, S.Kom., M.T.I., dan Yusminar, S.E., M.M.

Melda Agarina mengatakan untuk kegiatan PPK Berbasis Teknologi 2021 dilakukan secara daring dikarenakan pandemi. “Semua proses pendaftaran ide bisnis, prototyping, pitching dilakukan secara daring,” ungkapnya.

Agarina – biasa dia disapa – menerangkan prototyping PPK Berbasis Teknologi berlangsung seharian dengan diikuti 21 ide bisnis. “Untuk bidang bisnisnya terdiri dari e-business, mobile aplikasi, IoT, dan fintech,” bebernya.

Dosen Sistem Informasi ini menuturkan prototyping produk merupakan kegiatan pemaparan hasil atau produk dari para tenant ke tim PPK Berbasis Teknologi 2021. “Ide bisnis dari tenant yang dipaparkan sangat beragam dan sesuai dengan keadaan pandemi saat ini,” tuturnya.

Agarina menambahkan setelah dilakukan prototyping peserta akan mengikuti pitching oleh dewan juri. “Prototyping ini juga agar peserta menjadi lebih matang dari ide bisnis yang akan dijalankan ataupun sudah dijalankannya. Ditengah pandemi tidak menjadi penghalang kalian untuk menjalankan usaha dengan inovasi dan kreasi dengan terus menghasilkan,” tutupnya. (**)

Kuy Bagikan

Post Terkait

1 Komentar

[…] terlibat dalam program pengabdian kepada masyakat (PKM) melatih terlebih dahulu mahasiswa yang tergabung dalam himpunan Mahasiswa (Hima) prodi ini […]

KELUAR
Bantuan ?
Scan the code