Berawal Hobi, Mahasiswa Darmajaya Kembangkan Mirror Prodution

Berawal Hobi, Mahasiswa Darmajaya Kembangkan Mirror Prodution

Bandar Lampung – Berawal dari hobi yang sama dibidang fotografi, membuat 4 Mahasiswa Institut Informatika dan Bisnis (IBI) Darmajaya berinisiatif mengembangkan usaha Mirror Production. Mereka yakni Fitra Mawan dan Febrian Eka Saputra dari jurusan Sistem Informatika semester V, serta Ibnu Sukron dan Irvan Ady dari jurusan Teknik Informatika semester IV.

Usaha yang bergerak dibidang jasa foto dan video artistik ini melayani acara wedding, prawedding, ulang tahun, aqiqah, khitanan, dan lainnya. Berdiri sejak Juni 2015, kini Mirror Proction mampu meraup omset hingga jutaan rupiah perbulan.

Salah satu pengelola Mirror Production, Fitra Mawan mengatakan, terbentuknya Mirror Production berawal dari hobi yang sama antar pendiri yang dipertemukan dalam satu organisasi kemahasiswaan yaitu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Darmajaya Computer and Film Club (DCFC).

’’Kami sering bertemu, hunting foto, dan membuat video bersama. Kemudian muncul ide untuk lebih mengembangkan kemampuan kami serta menjadikan hobi sebagai bisnis yang bisa menjadi sumber pendapatan,” ujar pria yang pernah meraih Juara Harapan III kategori kamera DSLR pada lomba Potret Demokrasi 2015 ini.

Dijelaskannya, dalam mengembangkan bisnis, Mirror Production bekerjasama dengan salon (make up artist), event organizer, wedding organizer, dan lainnya. Selain itu, mereka juga melakukan pemasaran dengan pemanfaatan teknologi informasi (IT) melalui media sosial seperti instagram, dan blackberry messenger.

“Sejauh ini kami tidak merasa kesulitan dalam menjalankan bisnis ini karena biasanya acara wedding, pra wedding, ulang tahun, dan lainnya berlangsung pada Sabtu dan Minggu disaat libur kuliah. Bahkan kami sangat senang menjalani bisnis ini karena selain mendapat penghasilan sendiri, kami juga bisa mengunjungi tempat-tempat baru sebagai lokasi pemotretan,” ungkap Fitra.

Lanjutnya, untuk paket foto artistik untuk event wedding atau prawedding mereka mematok harga mulai Rp 1,5 juta hingga Rp 5 juta. Pemesanan dapat melalui Instagram : mirrorproduction, BBM : 5364A6B8, contact person : 089652030222 atau 085669670540.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Riset, Envermy Vem, MSc mengatakan, IBI Darmajaya membekali mahasiswa tidak hanya dengan pengetahuan akademik saja, tetapi juga non akademik ,dan kemampuan berwirausaha.

Dijelaskannya, IBI Darmajaya sangat mendukung, dan memfasilitasi mahasiswa untuk mengembangkan bisnisnya melalui berbagai program kewirausahaan seperti Darmajaya Entrepreneurship, Program Mahasiswa Wirausaha (PMW), dan Program Kreatifitas Mahasiswa Wirausaha (PKM-K).

’’Kami sangat mendukung para mahasiswa, dan lulusan IBI Darmajaya untuk berwirausaha. Diharapkan mereka mampu menerapkan ilmu yang diperolehnya dari kampus dalam mengembangkan bisnisnya. Sehingga muncul lulusan IBI Darmajaya yang tidak hanya mampu bersaing di dunia kerja, melainkan juga dapat menciptakan lapangan pekerjaan bagi orang lain” harapnya.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *