Bersaing Dengan 10 Negara, Mahasiswa Bidik Misi Darmajaya Raih Perak

Bersaing Dengan 10 Negara, Mahasiswa Bidik Misi Darmajaya Raih Perak

dsc_0055 1477641012695 1477641012866
<
>

Bandar Lampung –  Prestasi internasional yang diraih pemuda-pemudi Indonesia menjadi kado terindah dalam momen Hari Sumpah Pemuda. MahasiswaInstitut Informatika dan Bisnis Darmajaya, Aji Sakaputra berhasil menambah daftar prestasi membanggakan bagi Provinsi Lampung dikancah internasional.

Mahasiswa penerima beasiswa bidik misi Darmajaya ini sukses meraih medali perak pada cabang olahraga pencak silat katagori ganda putra dalam Festival Pencak Silat Internasional.Kompetisi yang digelar Dinas Pemuda dan Olahraga Pemerintah Daerah Kota Padangtersebut berlangsung pada 20-23 Oktober lalu di Padang, Sumatera Barat.

Festival Pencak Silat Internasionaldiikuti 1.038pesilat dari 10 negara yakni Indonesia, Malaysia, Madagaskar, Korea Selatan, Polandia, Jepang, Timor Leste, Lithuania, Fiji, dan Italia.Aji Sakaputra mengaku senang dan bangga bisa meraih prestasi tersebut. Ia merasa perjuangannya belajar dan berlatih pencak silat sejak kelas VII Sekolah Menengah Pertama (SMP) berbuah manis.

“Alhamdulillah bangga dan bersyukur sekali bisa meraih prestasi ini. Saya juga senang melalui even internasional tersebut, saya bisa bertemu dan menambah teman baru dari berbagai provinsi dan negara,” ujarnya.

Mahasiswa semester I jurusan Manajemen Darmajaya ini juga telah kerap kali menjuarai kompetisi pencak silat di tingkat Kota, Provinsi, dan Nasional. Meski awalnya ia mengaku tidak sengaja ikut berlatih pencak silat.

“Awalnya saya hanya berlatih pencak silat sebagai ekstrakulikuler wajib di sekolah saat SMP. Namun, setelah beberapa kali berlatih, saya mulai jatuh cinta. Karena berlatih pencak silat tidak hanya membuat sehat, kuat, tetapi juga membuat saya berprestasi dan ikut melestarikan olahraga bela diri asli Indonesia,” ungkap atlet pencak silat perguruan Satria Muda Indonesia (SMI) Bandar Lampung ini.

Pria kelahiran 1 Februari 1998 tersebut mengaku bangga menjadi penerima beasiswa bidik misi Darmajaya. Lahir dari keluarga berekonomi rendah, sempat membuatnya ragu bisa melanjutkan pendidikan ke tingkat perguruan tinggi.

“Ayah saya seorang buruh yang penghasilannya tak menentu. Tapi, Alhamdulillah saya mendapat beasiswa bidik misi dari Darmajaya. Kesempatan bisa kuliah menjadi semangat bagi saya untuk menggapai cita-cita menjadi technopreneur,” terang putra pasangan Suwardi dan Yayah Sariah ini.

Menanggapi kemenangan tersebut, Rektor Darmajaya, Ir. Firmansyah Y Alfian, MBA., MSc mengucapkan selamat atas prestasi internasional yang diraih mahasiswanya.Diungkapnya, mahasiswa sebagai pemuda generasi bangsa selayaknya berjuang keras memajukan negara melalui prestasi.

“Semoga kemenangan ini tidak membuat mahasiswa cepat merasa puas, lalu menurunkan daya saingnya. Melainkan menjadi motivasi bagi seluruh mahasiswa Darmajayaagar terus belajar, berjuang kerasuntukkembali meraih prestasi baik dibidang akademik maupun non akademik,” harapnya.

Lanjutnya, setiap tahunnya, Darmajaya menerima puluhan mahasiswa Bidik Misi. Beasiswa tersebut diharpkan memberikan kesempatan bagi mahasiswa dari keluarga ekonomi rendah namun memiliki prestasi untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *