Darmajaya Launching Maskot Si Smart di Acara Ories

Darmajaya Launching Maskot Si Smart di Acara Ories

BANDARLAMPUNG—Seekor lumba-lumba biru dengan tulisan SI SMART yang mengenakan toga dan berkalungkan lambang Informatics and Business Institute (IBI) Darmajaya dengan pita biru , kemarin menjadi pusat perhatian 1.262 mahasiswa baru yang sedang mengikuti orentasi studi (Ories) di lapangan futsal kampus IBI Darmajaya.  Tepuk tangan meriah mengiringi launching maskot terbaru IBI Darmajaya itu. Diiringi dengan dilepaskannya balon  udara yang diujungnya disematkan boneka maskot, dan putera-puteri kampus IBI Darmajaya yang berparade menunjukan maskot tersebut ke seluruh calon mahasiswa baru , maka secara resmi IBI Darmajaya telah memiliki maskot yang akan memandu seluruh civitas academica IBI Darmajaya untuk menerapkan nilai-nilai baik yaitu Smart, Innovative, Synergy, Manner, Adaptive, Responsive, dan Trustworthy.
“Lumba-lumba adalah salah satu hewan paling cerdas,  tanggap, selalu rela menolong sesama makhluk-Nya, mampu bekerja sama dalam kelompok dan di luar kelompoknya, mampu beradaptasi, dapat dipercaya, penampilan yang sangat unik.. Sikap ramah dan menyenangkan tampaknya telah membuat mereka populer dalam kebudayaan manusia. Dengan berbagai keunggulan itulah, Informatics and Bisnis Institute (IBI) Darmajaya mengadopsi seluruh nilai luhur dan kebaikan dari lumba-lumba untuk dijadikan mascot IBI Darmajaya. Seluruh nilai yang dirangkum dari singkatan nama Si Smart itu, menjadi tuntunan bagi seluruh civitas Darmajaya untuk menjadi insan yang cerdas dan intelek ,  inovatif ,  mampu bekerjasama dengan tim, berprilaku dan berkarakter baik. Mampu beradaptasi , responsif terhadap setiap perubahan yang positif sehingga memperoleh kepercayaan dari masyarakat sebagai institusi yang mempunyai citra sebagai perguruan tinggi yang unggul,” papar Dr Andi Desfiandi, SE, MA didampingi oleh Ketua Yayasan Pendidikan Alfian Husin, dr Hj. Yoenidar Karim Alfian, usai acara pembukaan Orientasi mahasiswa baru.

Kegiatan Ories tersebut dilaksanakan dua hari hingga Jumat (24/9) di Lapangan Futsall kampus IBI Darmajaya kemudian dilanjutkan dengan kegiatan  Outbond pada sabtu (25/9) bertempat di Kampung Wisata Tabek Indah. Ories  diisi beragam kegiatan edukatif yang dibuka oleh Rektor IBI Darmajaya Dr. Andi Desfiandi SE, MA. Acara pembukaan dihadiri oleh Ketua Yayasan dr. Younidar Karim Alfian, Rektor I, RZ. Abdul Aziz, ST, MT. wakil rektor II Ary Meizari Alfian, SE, MBA, wakil

Rektor III Sriyanto S.Kom, MM, staf ahli rektor Envermy Vem, dan Ir. Firmansyah YA, MBA, MSc.
“Sesuai dengan moto Ories 2010, Mewujudkan Darmajaya Beretika dan Disiplin, dengan Pendekatan edukatif yang menyenangkan Kami berharap konsep ini sejalan dengan upaya kami menanamkan budaya kampus damai , beretika, disiplin, tanpa melupakan tujuan utama mahasiswa yaitu belajar dan berkreasi sesuai dengan minat dan bakat mereka,” papar Ketua Ories, Handoyo Widi Nugroho, M.TI dalam sambutannya.
Ia berharap, para mahasiswa semakin mampu menumbuhkan budaya berfikir ilmiah dan berjiwa entrepreneurship, menanamkan jiwa kepemimpinan, dan menanamkan budaya disiplin serta menanamkan pentingnya nilai sebuah pergerakan terutama pergerakan sebagai bentuk pengabdian kepada bangsa dan negara, dan menanamkan nilai nasionalisme serta rasa cinta terhadap almamaternya sehingga memiliki rasa empati terhadap realita bangsa dan tergugah untuk berperan aktif menjadi bagian dari solusi atas permasalahan yang ada di negeri ini.
Dalam kegiatan Ories tersebut,  dilakukan pula pengukuhan kepada ketua – ketua organisasi kemahasiswaan di lingkungan IBI Darmajaya dan pemberian penghargaan kepada mahasiswa berprestasi, diantaranya  : Ahmullah Ibrahim (Juara III Duta BKKBN Tingkat prov. Lampung), Nurul Hakim (Juara II Pekan Olah Raga Kota Bandar lampung), Fajrin Armawan, Dimas Frydian P, Bayu Susilo ( Program Kreatifitas mahasiswa (PKM) tingkat nasional dengan judul “Penerapan E-Comerce untuk Peningkatan Penjualan Pada Sentra Industri Keripik Kota Bandar lampung), dan beberapa penghargaan lainnya).(**)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *