Darmajaya Siap Melaksanakan Program Joint Degree

Darmajaya Siap Melaksanakan Program Joint Degree

Bandar Lampung – Insitut Informatika dan Bisnis (IBI) Darmajaya telah siap melaksanakan program joint degree mulai 2016 mendatang. Hal ini diungkap Kepala Kantor Urusan Hubungan Internasional (KUHI), Rahmalia Syahputri saat menyerahkan struktur dan dokumen program joint degree kepada Kepala Program Studi (Prodi) Magister Manajemen, Dr. Anuar Sanusi di China Corner kampus setempat, Senin (28/12).

Penyerahan dilakukan secara simbolis dengan diberikannya marketing tools program joint degree yang dibuat KUHI untuk membantu Prodi Magister Manajemen dalam menyosiasilasikan dan mempromosikan program tersebut kepada mahasiswa dan masyarakat luas. Kegiatan ini juga dihadiri Wakil Rektor I, II, III, Ketua Jurusan, Ka. UPT Bahasa, dosen, dan tim BFKSI IBI Darmajaya.

Kepala Kantor Urusan Hubungan Internasional (KUHI), Rahmalia Syahputri mengatakan, Memorandum of Agreement (MoA) antara IBI Darmajaya dengan University of the West of England (UWE) Bristol, Inggris untuk program joint degree telah disepakati pada 21 Desember lalu.

Kerjasama tersebut bentuk implementasi dari hibah Bantuan Fasilitas Kerjasama Internasional (BFKSI) untuk program Joint Degree yang dimenangkan Kantor Urusan Hubungan Internasional (KUHI) IBI Darmajaya dari Kementrian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kementristek Dikti) tahun 2015.

“Joint Degree memberikan kesempatan bagi mahasiswa program studi Magister Manajemen untuk kuliah satu semester di IBI Darmajaya dan melanjutkan dua semester di UWE Bristol Inggris. Mahasiswa tersebut juga dapat memilih akan diwisuda di IBI Darmajaya atau UWE Bristol, Inggris serta memperoleh 2 ijazah yaitu Magister Management (MM) dan Magister of Science (MSc),” terangnya.

“Kurikulum Prodi Magister Manajemen telah mengikuti standar internasional, sehingga 80% dari matakuliahnya sama dengan apa yang diajarkan oleh UWE Bristol, Inggris,” paparnya.

Sementara itu, Kepala Program Studi (Prodi) Magister Manajemen, Dr. Anuar Sanusi, menyatakan Magister Manajemen siap untuk pelaksanaan Joint Degree Program tersebut. Seluruh pihak, tidak hanya pascasarjana, dosen maupun karyawan IBI Darmajaya turut mendukung pelaksanaan joint degree ini.

“Prodi Magister Manajemen akan terus mengembangkan potensi dibidang akademik maupun sumber daya pengajar untuk kesiapan pelaksanaan program joint degree. IBI Darmajaya mempersiapkan lulusannya agar menjadi mahasiswa yang tidak semata-mata mengejar gelar S2 tetapi juga meningkatkan kapasitas keilmuannya agar semakin professional dan mampu bersaing secara global,” tandasnya.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *