Darmajaya Voice Festival IV Ramaikan Dies Natalis IBI Darmajaya

Darmajaya Voice Festival IV Ramaikan Dies Natalis IBI Darmajaya

Bandar Lampung – Perhelatan Darmajaya Voice Festival IV bertema “Hidupkan Mimpi Dalam Alunan Nada” akan meramaikan kegiatan Dies Natalis IBI Darmajaya yang ke-XVIII. Kegiatan yang dimotori oleh unit kegiatan mahasiswa (UKM) Darmaswara IBI Darmajaya, akan berlangsung pada 2 – 4 Mei mendatang.

Ketua Pelaksana Indah Ana Edistia mengatakan Darmajaya Voice Festival IV merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan UKM Darmaswara dalam rangka membangkitkan semangat pelajar dalam menyalurkan minat dan bakatnya didunia tarik suara. Cabang yang dilombakan yakni solo song bagi pelajar dan umum/mahasiswa se-Lampung.

“Untuk memacu kreativitas pelajar dan mahasiswa dibidang tarik suara, diperlukan wadah untuk mengeksplor kemampuan tarik suaranya. Melalui kegiatan ini, mudah-mudahan bisa menjadi media untuk menyalurkan bakat peserta dibidang tarik suara, sehingga mereka mampu bersaing ditingkat nasional maupun internasional,” ujarnya.

Perkembangan bidang seni musik khususnya tarik suara dinilai cukup pesat, ditunjukan dengan banyak bermunculannya seniman baru dibidang tarik suara di Lampung. Banyak pula solois Lampung yang sudah berprestasi di tingkat nasional. Selain menumbuhkan jiwa berkompetisi yang sehat serta berdaya saing tinggi dalam diri setiap generasi muda, kegiatan ini dimaksudkan untuk menggali bakat dan potensi remaja yang berbakat dibidang seni musik khususnya tarik suara.

“Bagi yang ingin unjuk kebolehan dibidang tarik suara, bisa segera mendaftarkan diri hingga 30 April di Gedung F IBI Darmajaya. Sementara technical meeting akan dilakukan pada 1 Mei mendatang,” ucap Indah.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Pengembangan Sumber Daya, Novita Sari, S.Sos., M.M., mengatakan pencapaian prestasi bisa diwujudkan dalam segala bidang, baik dibidang akademik dan non akademik. IBI Darmajaya senantiasa memfasilitasi minat dan bakat mahasiswa melalui organisasi kemahasiswaan yang tersedia seperti dibidang olahraga, seni, teknologi, dan keagamaan.

“Kami memfasilitasi minat dan bakat mahasiswa untuk disalurkan melalui organisasi-organisasi yang ada. Diharapkan mahasiswa bisa belajar bagaimana mengelola organisasi. Apa yang dilakukan UKM Darmaswara mudah-mudahan bermanfaat bagi masyarakat dan mampu memberikan pembelajaran bagi mereka dalam berorganisasi dan menjadi wadah untuk berprestasi,” harapnya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *