Dosen Institut Swasta Terbaik di Sumatra ini Jadi Pembicara di GCoDTIS 2021

Dosen Institut Swasta Terbaik di Sumatra ini Jadi Pembicara di GCoDTIS 2021

202
<
>

BANDARLAMPUNG — Dr. Muhammad Said Hasibuan, S.Kom., M. Kom, dosen Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya, menjadi salah satu pembicara utama dalam The 1 “Global Conference on Digital Technology and Information Systems (GCoDTIS) 2021, yang akan digelar di Kampus IIB Darmajaya, Kamis (5/8/2021).

GCoDTIS 2021 yang digelar Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LL-Dikti) Wilayah 2 Sumatera Selatan itu, juga menghadirkan empat pembicara utama lainnya dari berbagai negara. Mereka adalah, Prof. Dr. Parmanand Astya dari Sharda University, India; Assor. Prof. Dr. Serhat Duman dari Bandirma University, Tukey; Assor. Prof. Masoud Mohammadian, M.Si., Ph.D. dari University of Canberra, Australia; dan Dr. Rahayu Ahmad dari Universiti Utara Malaysia, Malaysia.

“The 1 “Global Conference on Digital Technology and Information Systems (GCoDTIS) 2021 digelar dalam kemitraan LLDikti Wilayah II, Aptisi Wilayah II B. Lampung, dan IIB Darmajaya. Konferensi ini mendorong para sarjana, peneliti, mahasiswa dan para pemangku kepentingan untuk berbagi pemikiran, pengetahuan dan pandangan tentang teknologi canggih yang merangsang inovasi,” kata Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) IIB Darmajaya Dr. Sri Lestari, S.Kom., M.Sc,

Dia juga menjelaskan kegiatan ini juga didedikasikan untuk kemajuan teori dan praktik dalam Sistem Informasi. Peserta didorong menjadi pemakalah untuk dievaluasi oleh Komite Ilmiah. Makalah terpilih memiliki kesempatan untuk dipublikasikan di jurnal bereputasi yang sudah bekerjasama dengan LL-Dikti,” kata dosen Pascasarjana IIB Darmajaya itu.

Sri Lestari juga mengatakan makalah penelitian dari semua peserta berupa makalah teknologi dan sistem informasi, meliputi Computer System & Networks; Information Management & Governance; Artificial Intelligence & Data Science; Software Engineering dan Information Technology Evaluation.

“Termasuk Human-Computer Interaction. Semua artikel yang diterima akan dipublikasikan dalam prosiding ber-ISSN dan makalah terpilih akan dipublikasikan di jurnal mitra,” kata doktor lulusan Universitas Gadjah Mada (UGM) itu.

Sementara, Rektor IIB Darmajaya Dr. (Can) Ir. H. Firmansyah Y. Alfian, MBA., M.Sc, mengaku bangga dengan adanya salah satu dosen di kampus yang dia pimpin menjadi pembicara di seminar internasional itu. “Saya juga mengucapkan terima kasih kepada LL-Dikti yang telah mempercayai IIB Darmajaya sebagai tuan rumah Global Conference on Digital Technology and Information Systems (GCoDTIS) 2021 ini,” kata Firmansyah.

Menurut Ketua Aptisi Wilayah 2. B. Lampung ini, perguruan tinggi sebagai salah satu institusi yang banyak memberikan masukan dalam bidang akademik bagi berbagai sektor juga harus mempersiapkan diri menghadapi perubahan di erah digital disruption, yaitu sebuah era lompatan dengan teknologi digital.

“Namun, semua itu harus didukung oleh peran pemerintah dengan cara menyiapkan regulasi. Mengingat, jika tidak melakukan perubahan dengan cepat ke era digital maka lambat laun perguruan tinggi tersebut akan tertinggal jauh. IIB Darmajaya yang merupakan salah satu Perguruan Tinggi Swasta di Lampung memiliki komitmen untuk meningkatkan kualitas penelitian terutama di era disrupsi teknologi ini,” kata dia.

Rektor berrharap kegiatan The 1ST Global Conference on Digital Technology and Information System (GCoDTIS) 2021 “Into The Digital World”, ini dapat menjadi komunikasi dan diskusi antar sivitas akademika dan stakeholder terkait dengan pengembangan model strategi inovasi di era disrupsi. “Terutama pemangku kepentingan di lingkungan LLDikti Wilayah 2 Palembang,” kata Firmansyah. (**)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *