DPU Daarut Tauhiid Salurkan Beasiswa Dari Kencleng Umat Darmajaya

DPU Daarut Tauhiid Salurkan Beasiswa Dari Kencleng Umat Darmajaya

kencleng
<
>

Bandar Lampung –Dompet Peduli Umat (DPU) Daarut Tauhiid Lampung menyalurkan program Beasiswa-Ku Peduli Pendidikan kepada 2 mahasiswa Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya melalui hasil sinergi Kencleng-Ku (kotak infak) umat Darmajaya, belum lama ini (11/12).

Mahasiswa penerima beasiswa tersebut yakni Betari Anggini dan Siti Srinurohati yang keduanya dari Program Studi S1 Akuntansi. Beasiswa diberikan kepada mahasiswa yang berasal dari keluarga kurang mampu, dan memiliki potensi untuk berprestasi.

Kepala Bagian Fundraising DPU Daarut Tauhiid Lampung, Muhammad Sutrisno, SEmengatakan, beasiswa akan diberikan per semester secara berkelanjutan hingga mereka diwisuda.

Ia menjelaskan, program Kencleng-Ku di Darmajaya telah dilakukan sejak Januari 2016.Dimana masing-masing dosen, karyawan, dan sivitas akademika Darmajaya diberikan sebuah Kencleng-Ku untuk membangun kebiasaan berinfak setiap hari, dan akan ditarik kembali setiap bulan.

“Hasil infak yang terkumpul ini, DPU Daarut Tauhiid Lampung salurkan sebagai program Beasiswa-Ku Peduli Pendidikan.Kami berharap penyaluran beasiswa ini dapat membantu mahasiswa, memotivasi mereka untuk berprestasi, dan mendorong sivitas akademika IIB Darmajaya agar semakin gemar bersedekah,” ujarnya.

Menurutnya, IIB Darmajaya bisa menjadi percontohan kampus yang peduli sesama dan gemar bersedekah.

“Mudah-mudahan kita semakin yakin bahwa sedekah akan menambah kebahagiaan, manfaat, danpersaudaraan,” tambahnya yang juga merupakan alumni dari IIB Darmajaya.

Sementara itu, Rektor IIB Darmajaya, Ir. H. Firmansyah Y Alfian, MBA., MSc mengapresiasi seluruh dosen, karyawan, dan sivitas akademika IIB Darmajaya yang telah membiasakan diri bersedekah melalui program Kencleng-Ku.

“Alhamdulillah, bersama DPU Daarut Tauhid, IIB Darmajaya berhasil mendorong dosen, karyawan, dan civitas akademika IIB Darmajaya dalam membiasakan diri menyisihkan rezekinya untuk membantu orang lain yang membutuhkan. Semoga program beasiswa ini memberika manfaat yang besar,” harapnya.

Diungkapnya, sejak setahun, program Kencleng-Ku telah dilakukan di IIB Darmajaya dalam membangun kebiasaan di lingkungan untuk berinfak setiap harinya. Hal ini dimaksudkan untuk menumbuhkan rasa kepedulian kepada sesama umat manusia. Melalui infak khususnya di bidang pendidikan, diharapkan dapat berkontribusi mewujudkan generasi cerdas, dan berakhlakul karimah.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *