IBI Darmajaya Gelar Bazar Murah

IBI Darmajaya Gelar Bazar Murah

BANDAR LAMPUNG—Pada bulan suci Ramadhan ini, Informatics and Business Institute (IBI) Darmajaya melalui Pelatihan dan Pusat Bisnis IBI Darmajaya menggelar bazar  murah selama seminggu penuh mulai 30 Juli – 4 Agustus 2012 di pelataran parkir IBI Darmajaya. Gelaran bazaar yang melibatkan segenap mahasiswa IBI Darmajaya merupakan bentuk kepedulian dan konsistensi IBI Darmajaya dalam menumbuhkan jiwa kewirausahaan mahasiswanya.

Rektor IBI Darmajaya DR. Andi Desfiandi, SE.,MA didampingi Kepala Pelatihan dan Pusat Bisnis IBI Darmajaya Wahyu Kuntarti, SE.,MM mengatakan kegiatan bazar tersebut merupakan

pengaplikasian salah satu misi IBI Darmajaya untuk menghasilkan lulusan yang kompeten di bidangnya dan berwawasan technopreneurship serta untuk mencapai visi menjadi perguruan tinggi yang unggul dan berdaya saing berbasis teknologi dan bisnis. “Kegiatan bazar ini merupakan sarana pembelajaran kewirausahaan bagi mahasiswa di bawah arahan inkubator bisnis untuk menciptakan mahasiswa yang berjiwa kewirausahaan sehingga mereka bisa tumbuh menjadi pengusaha muda,” ujar DR. Andi Desfiandi, SE.,MA pada Rabu (1/8).

Kepala Pelatihan dan Pusat Bisnis IBI Darmajaya Wahyu Kuntarti, SE.,MM mengatakan selain memasukkan kurikulum sarat entrepreneur, IBI Darmajaya juga mendirikan unit bisnis mahasiswa (UBM), dan inkubator bisnis yang menjadi wadah bagi mahasiswa IBI Darmajaya mempraktekkan apa yang telah didapatkan dalam perkuliahan kewirausahaan. “Melalui kegiatan berbasis bisnis seperti bazar, segenap mahasiswa bisa melatih ketahanan mental, kedisiplinan, kreatif, dan bertanggungjawab,” ujarnya. Dia menambahkan bazar ini juga diikuti beberapa perusahaan seperti perusahaan minuman ringan, perusahaan otomotif, serta produk fashion ternama berskala internasional.

Mahasiswi IBI Darmajaya yang juga panitia bazar Nindi Selfia mengaku senang mengikuti kegiatan bisnis tersebut. “Dengan bazar ini, saya bisa melatih minat saya di bidang kewirausahaan. Selain juga melatih kejujuran, kedisiplinan, dan tanggungjawab dalam menjajakan barang-barang dagangannya,” ujar mahasiswi jurusan Manajemen semester enam ini. Nindi menambahkan dia dan teman-temannya menyajikan kebutuhan sembilan bahan pokok (sembako) seperti telur, gula, tepung terigu, minyak goreng, mentega, dan lainnya. Ada juga kue kering, hingga tas dan baju muslim untuk persiapan Lebaran. “Kami mulai berjualan sejak pukul 12.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB. Untuk harganya, pasti lebih murah dari harga pasar sekitar 20 persen,” ujarnya.

Sebelumnya, Ikatan Muli Mekhanai Kota Bandar Lampung (IMKOBAL) di bawah bimbingan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandar Lampung, juga menggelar bazar bertajuk “Ramadhan Nation” pada Senin (30/7) di kampus IBI Darmajaya. Ketua Pelaksana Deni Aditya, menuturkan, kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap bulan suci Ramadhan dengan tujuan agar masyarakat Bandar Lampung bisa lebih mengenal para putera puteri asal Lampung sebagai Muli dan Mekhanai yang tergabung dalam IMKOBAl. Dia mengatakan IMKOBAL menjual produk dari beberapa sponsor serta barang dari para muli mekhanai yang masih bagus dan layak pakai seperti pakaian dan kaos – kaos. Dia pun berharap kegiatan ini bisa lebih meningkatkan kepedulian kepada masyarakat khususnya dari kalangan bawah yang kurang mampu. “Serta bisa lebih mempererat rasa kekeluargaan antar anggota IMKOBAL sendiri dengan masyarakat,” tuturnya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *