IIB Darmajaya Sambut 22 Mahasiswa PMM asal Pulau Jawa dan Sulawesi

IIB Darmajaya Sambut 22 Mahasiswa PMM asal Pulau Jawa dan Sulawesi

IMG-20220926-WA0060 IMG-20220926-WA0054 IMG-20220926-WA0059
<
>

BANDARLAMPUNGInstitut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya menerima kedatangan 22 mahasiswa asal perguruan tinggi di Pulau Jawa dan Sulawesi dalam program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) 2022.

Adapun 22 mahasiswa diterima langsung Rektor IIB Darmajaya Dr. Ir. H. Firmansyah YA., M.B.A., M.Sc., Wakil Rektor 2 Ronny Nazar, S.E., M.M., Direktur MBKM Dr. M. Said Hasibuan, M.Kom., dan Dekan Fakultas Ilmu Komputer Dr. Sutedi, S.Kom., M.T.I. di ruang meeting lantai I pada Senin, (26/9/22). Hadir juga Ketua Prodi dan Sekretaris Prodi yang ada di IIB Darmajaya.

Dalam sambutannya, Rektor IIB Darmajaya, Dr. Ir. H. Firmansyah YA., M.B.A., M.Sc., mengucapkan selamat datang di Bumi Ruwa Jurai. “Ahlan Wa Sahlan, selamat datang di Bumi Lampung yang terkenal dengan Sang Bumi Ruwa Jurai. Dimana satu bumi beragam suku budaya,” ungkapnya.

Masih kata dia, IIB Darmajaya merupakan Kampus yang berdiri tahun 1997 dengan sebelumnya bernama STMIK. “Kampus ini memiliki jargon The Best yang memiliki makna Takwa, Heart, Energetic, Briliant, Empathy, Sinergy, dan Trusworthy. IIB Darmajaya juga merupakan kampus terbaik kedua di Sumatra,” ujarnya.

Firmansyah menerangkan dua kali berturut-turut IIB Darmajaya juga menerima penghargaan terbanyak dari Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah II B Lampung. “Jadi kalian tidak salah memilih IIB Darmajaya untuk menimba ilmu selama satu semester dalam program PMM,” tuturnya.

Tidak hanya mempelajari akademik, lanjut dia, mahasiswa PMM akan mengenal budaya Lampung dan beberapa tempat yang indah di Bumi Ruwa Jurai. “Jadikan pembelajaran di Darmajaya ini sebagai bekal untuk menjadi sukses di kemudian hari,” imbuhnya.

Sementara, perwakilan mahasiswa PMM, Rafli Syabani Nur Octaviana mengucapkan terima kasih atas sambutan yang diberikan IIB Darmajaya. “Kami sangat senang dapat kuliah di IIB Darmajaya,” ungkapnya.

Menurutnya, dengan PMM ini juga dapat mengenal budaya dari teman-teman maupun budaya dari perguruan tinggi IIB Darmajaya. “Kita mohon bimbingan dan arahan dalam menerima kuliah di IIB Darmajaya,” tuturnya.

Hal senada dikatakan Muhammad Milki Iqbal Mutakim menerangkan bahwa alasannya memilih IIB Darmajaya sebagai tujuan PMM dikarenakan kampus ini merupakan yang terbaik di Sumatra. “Karena Komputer ataupun ITnya terbaik di Sumatra. Jadi saya milih IIB Darmajaya,” ungkapnya.

Ia berharap dengan memilih IIB Darmajaya juga meningkatkan kemampuan ITnya. “Harapan kedepannya juga saya dapat meningkatkan kemampuan saya di bidang IT dengan dosen terbaik di IIB Darmajaya,” pungkasnya.

Untuk diketahui, 22 mahasiswa tersebut berasal dari perguruan tinggi STMIK IKMI Cirebon, Universitas Kuningan, Sekolah Tinggi Teknologi Cipasung, Unversitas PGRI Madiun, Universitas Islam Blitar, Institut Teknologi Nasional Bandung, STMIK Widya Pratama Pekalongan, Institut Seni Indonesia Yogyakarta, Universitas Merdeka Madiun, dan Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Kemudian, Universitas PGRI Wiranegara Pasuruan, Universitas Esa Unggul Jakarta, Universitas Komputer Indonesia Bandung, Universitas Sulawesi Barat, Universitas Alma Ata Yogyakarta, dan Universitas Sarjanawiyata Taman Siswa Yogyakarta, Universitas Galuh Ciamis, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Totalwin Semarang, Universitas Islam Al-Azhar Makassar, dan Universitas Negeri Malang. (**)