Inilah Juara Umum BKB UKM KSR Darmajaya

Inilah Juara Umum BKB UKM KSR Darmajaya

3 2 1
<
>

Bandar Lampung –Tim Palang Merah Remaja (PMR) Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Abung Barat Lampung Utara berhasil menjadi juara umum tingkat wira dalam Bakti Karya Bersama (BKB) yang digelar Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Korp Sukarela (KSR)Palang Merah Indonesia (PMI) Unit Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya di kampus setempat, 17-19 Maret 2017.

Kemenangan tersebut diraih SMA Negeri 1 Abung Barat setelah berhasil mengumpulkan 2 emas dan 1 perunggu yakni juara I lomba pertolongan pertama putra, juara I lomba pertolongan pertama putri, dan juara III lomba pertolongan pertama putri.

Untuk tingkat madya,juara umum diperoleh SMP Negeri 26 Bandar Lampung dengan peraihan 2 emas meliputi juara I lomba pertolongan pertama putra, dan juara I lomba perawatan keluarga.

Selain itu juga diumumkan juara favorit wira yang diraih SMA Negeri 1 Padang Cermin dengan perolehan 1 emas yakni juara I lomba perawatan keluarga. Untuk tingkat madya, juara favorit diraih SMP Xaverius Bandar Lampung dengan perolehan 1 emas dan 1 perunggu yaknijuara I lomba pertolongan pertama putri serta juara III lomba pertolongan pertama putra.

Sementara juara umum pembuatan tandu darurat(PTD) tingkat wiradiraih SMA Perintis 2 Bandar Lampung, dan SMP Negeri 16 Bandar Lampung sebagai juara umum PTD tingkat madya.

Ketua pelaksana, Dhea Dhrahika mengatakan, kegiatan inidiikuti 19 sekolah  meliputi 10 SMA dan 9 SMP. Mengusung tema meningkatkan jiwa relawan, kesatuan dan kekeluargaan serta meningkatkan potensi PMR agar lebih handal dan berkualitas, kegiatan tersebut diramaikan dengan berbagai perlombaan yakni Pembuatan Tandu Darurat (PTD), Pertolongan Pertama (PP), Perawatan Keluarga (PK), dan pembuatan mading 3D.

Menanggapi kegiatan tersebut, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaaan dan Pengembangan Sumber Daya Darmajaya, Muprihan Thaib, S.Sos., MM mengucapkan selamat kepada para pemenang, dan mengapresiasi seluruh peserta yang telah berpartisipasi dalam BKB UKM KSR-PMI.

“Dari ratusan sekolah di Provinsi Lampung, hanya 19 sekolah yang berpartisipasi. Jumlah tersebut masih rendah, hal ini membutuhkan perhatian dari seluruh pihak untuk meningkatkan minat remaja menjadi generasi yang peduli dengan sesama melalui kegiatan PMR,” ujarnya.

Menurut Muprihan, bangsa Indonesia membutuhkan banyak generasi muda yang peduli sesama ditengah banyaknya kejadian bencana alam, konflik diberbagai wilayah yang menimpa masyarakat.

“Misi sosial tidak memandang agama, suku, ras, tapi melihat sebagai sesama manusia. Mudah-mudahan melalui kegiatan BKB UKM KSR-PMI Unit Darmajaya dapat membentuk generasi yang nantinya tidak hanya memiliki knowledge, tetapi juga skill handal dan panggilan jiwa untuk turun langsung dalam misi kemanusiaan,” harapnya.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *