Jelang SBMPTN, UKM As-Salam IBI Darmajaya Gelar Doa Bersama

BANDARLAMPUNG – Menjelang pelaksanaan tes Seleksi Berkas Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), unit kegiatan mahasiswa (UKM) Assalam bekerjasama dengan bimbingan belajar (bimbel) Nurul Fikri mengadakan doa bersama, Sabtu (14/6).

Berlangsung di masjid Baitul Ilmi IBI Darmajaya, doa bersama digelar untuk mempersiapkan diri secara mental dan spiritual dalam menghadapi SBMPTN yang akan berlangsung pada Selasa (17/6) besok.

Ketua umum UKM Assalam, Mualana Lutfi, mengatakan doa bersama diikuti sekitar 200 siswa SMA sederajat se-Kota Bandar Lampung. Menurutnya sebelum tes dilakukan, persiapan mental harus dilakukan agar para siswa dapat mengerjakan ujian dengan baik, tenang dan jujur.

“Beberapa usaha untuk menembus SNMPTN telah dilakukan, mulai dari belajar, les, uji coba dan persiapan lainnya. Namun, sebagai orang yang beragama maka doa kepada Tuhan harus dilakukan agar diberi kemudahan dan hasil yang memuaskan dalam pelaksanaan seleksi SBMPTN nanti.” katanya, kemarin.

Sementar itu, Koordinator bagian operasional Bimbingan Belajar Nurul Fikri Bandar Lampung, Fajrun, menuturkan dalam melakukan pencapaian apapun setiap usaha harus diimbangi  dengan doa.. Melalui doa diharapkan akan memudahkan siswa dalam pelaksanaan tes.

“Jangan sampai para siswa ketakutan lalu tidak fokus. Kami selama ini terus memberikan pembekalan kepada mereka, dan sekarang dilanjutkan dengan doa. Doa merupakan kewajiban kita sebagai umat beragama untuk memohon kemudahan yang sesuai kita harapkan,” ujar dia..

Ditambahkan Fajrun, doa bersama tidak sekadar menjadi kegiatan rutin menjelang tes masuk perguruan tinggi negeri, melainkan memberikan makna lebih kepada para siswa untuk senantiasa mendekatkan diri dengan yang maha kuasa, sehingga selalu diberikan petunjuk dan kemudahan.

“Disini kami juga memberikan motivasi kepada siswa untuk berupaya melakukan yang terbaik dan menyerahkan segala sesuatunya kepada Allah SWT. Sebagai manusia kita wajib berusaha, tapi Tuhan yang menentukan” ucap Fajrun..

Terpisah Rektor IBI Darmajaya, Dr. Andi Desfiandi, SE.MA., menyambut baik kolaborasi yang dilakukan UKM Assalam dengan bimbel Nurul Fikri Bandar Lampung. Kegiatan ini diharapkan memberikan manfaat kepada siswa dan menjadi bekal batiniah mereka dalam menghadapi tes SBMPTN.

“Kami terbuka dengan siapapun yang ingin menjalin kolaborasi positif dengan IBI Darmajaya. Tak hanya bagi mahasiswa, kegiatan ini mudah-mudahan bisa memberikan manfaat bagi orang lain. Ini menjadi salah satu kontribusi kami untuk masyarakat” pungkasnya.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *