Kembali Naik, IIB Darmajaya PTS Terbaik Ke-2 di Sumatera Versi Webometrics

Kembali Naik, IIB Darmajaya PTS Terbaik Ke-2 di Sumatera Versi Webometrics

42
<
>

BANDARLAMPUNG – Peringkat webometrics Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya kembali meningkat ke 71 dari sebelumnya yang berada di peringkat 76.

Webometrics merupakan lembaga indeks universitas yang melakukan pemeringkatan terhadap perguruan tinggi di dunia dan Indonesia. Peringkat IIB Darmajaya mengalami kenaikan 5 peringkat.

Untuk Provinsi Lampung, IIB Darmajaya menempati posisi ketiga di bawah Universitas Lampung dan Universitas Muhammadiyah Metro. Di Pulau Sumatera, IIB Darmajaya PTS terbaik kedua di Sumatera versi webometrics dan terbaik ke 14 PTN/PTS.

Berdasarkan situs webometrics, IIB Darmajaya meraih nilai dari empat indikator terdiri dari presence rank 4236, impact rank 1395, opennes rank 5821, dan excellence rank 6528. Adapun total sebanyak 2693 perguruan tinggi, sekolah tinggi hingga institut yang tercatat dalam webometrics di Indonesia.

Rektor IIB Darmajaya, Dr. (Can). Ir. H. Firmansyah Y Alfian, MBA., M.Sc., mengatakan peningkatan peringkat webometrics IIB Darmajaya ini juga sebagai keterbukaan informasi publik yang ditampilkan dalam laman informasi utama dari kampus biru. “Ini merupakan kerja keras semua pihak untuk terus meningkatkan peringkat webometrics yang saat ini telah menempati urutan 71,” ungkapnya.

Firmansyah juga menuturkan dengan pembelajaran daring pada masa pandemi Covid-19 ini membuat trafik kunjungan website mengalami peningkatan. “Darmajaya telah melakukan pembelajaran online yang didukung oleh website utama melalui learning management system (lms),” ujarnya.

Informasi di website utama juga akan terus ditingkatkan dengan menampilkan yang terbaru. “Dengan capain ini juga jangan sampai terlena untuk cepat puas tetapi harus terus dapat meningkatkan kinerja untuk mencapai 50 besar,” tutupnya.

Tahun 2019, IIB Darmajaya merupakan kampus terbaik di Provinsi Lampung berdasarkan klasterisasi dari Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti). IIB Darmajaya juga meraih penghargaan perguruan tinggi dengan kategori cukup informatif dari Komisi Informasi Provinsi Lampung tahun 2019.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *