LATIH JIWA WIRAUSAHA, HIMA AK IBI DARMAJAYA GELAR BAZAR

LATIH JIWA WIRAUSAHA, HIMA AK IBI DARMAJAYA GELAR BAZAR

BANDARLAMPUNG – Sebagai ajang kreativitas mahasiswa dan untuk melatih serta menumbuhkan jiwa kewirausahaan, himpunan mahasiswa akuntansi (Hima-Ak) IBI Darmajaya dengan menggelar bazar di halaman kampus setempat, kemarin (17/6).

Para mahasiswa berkreasi menampilkan berbagai jenis produk mulai dari makanan, minuman, buku, aksesoris, hingga pakaian. Hal ini dilakukan sebagai salah satu cara untuk menumbuhkan jiwa kewirausahaan. “Kami ingin menunjukkan eksistensi kreativitas mahasiswa,” ujar Ketua Hima-Ak, Ihsan Apriza.

Untuk bazar kali ini, seluruhnya dikelola mahasiswa yang tergabung dalam Hima-Ak dan melibatkan masyarakat umum yang ingin berpartisipasi sebagai peserta.

Selain mengasah kreativitas dalam menjual produk, bazar ini juga mengasah kemampuan mahasiswa dalam pencatatan dan pengelolaan keuangan. Sehingga, muncul jiwa kewirausahaan dalam diri mahasiswa.

“Acara ini digelar merupakan rangkaian kegiatan Accounting Day Expo 2014. Melalui kegiatan ini diharapkan para mahasiswa dapat termotivasi dan mengembangkan kreativitas dalam upaya pengembangan kewirausahaan mahasiswa. Dalam menumbuhkan semangat kewirausahaan harus dipersiapkan sejak dini” ujar dia.

Di hari yang sama juga digelar “Bank Sampah”, yakni pengumpulan dan penjualan barang-barang bekas yang hasilnya akan diberikan ke panti asuhan. “Di bank sampah ini peserta dapat menukarkan barang-barang bekas yang mereka miliki untuk mendapatkan poin. Nantinya poin tersebut bisa ditukarkan kembali dengan makanan, minuman ataupun pernak-pernik bazaar. Barang-barang bekas yang terkumpul akan kami jual dan uangnya kita sumbangkan” papar Ihsan.

Penyelenggaraan bazaar disambut baik oleh mahasiswa, seperti yang diungkapkan Deni Hari Setiawan, salah satu mahasiswa yang turut membuka stand di pesta wirausaha tersebut. Menurutnya acara ini sangat penting guna mewadahi potensi kreatif dari mahasiswa.

“Bazar sangat bermanfaat untuk mengembangkan potensi mahasiswa dibidang entrepreneur. Selain mendorong tumbuhnya minat dan kemampuan mahasiswa guna peningkatan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas” ujar Deni yang menjual singkong Onigiri.

Sementara itu, Rektor IBI Darmajaya, Dr. Andi Desfiandi, SE.MA., melalui Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Pengembangan Sumber Daya, Novita Sari, S.Sos., M.M., menuturkan kegiatan bazar memiliki makna positif sebagai salah satu bentuk kegiatan untuk menumbuhkan semangat kewirausahaan dalam rangka menggali serta mengembangkan potensi dan bakat mahasiswa.

“Untuk menumbuhkan bakat dan minat wirausaha kalangan mahasiswa diperlukan sarana dan upaya yang sungguh-sungguh. Melalui kegiatan ini mudah-mudahan akan lahir generasi muda yang tangguh dan sanggup menghadapi berbagai persaingan apapun ketika lulus nanti” harapnya.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *