Mahasiswa Baru IBI Darmajaya Dapatkan Kursus Bahasa Inggris dan Komputer Gratis

Mahasiswa Baru IBI Darmajaya Dapatkan Kursus Bahasa Inggris dan Komputer Gratis

BANDAR LAMPUNG—Dalam meningkatkan sumber daya manusia (SDM) di bidang teknologi informasi, kemampuan berbahasa Inggris dan keahlian komputer dengan berbasis kualifikasi standar nasional dan internasional, Institut Informatika dan Bisnis (IBI) Darmajaya berkomitmen memberikan pelatihan komputer dan kursus bahasa Inggris secara cuma-cuma kepada segenap mahasiswa baru IBI Darmajaya. Materi yang diberikan tersebut di luar mata kuliah bahasa Inggris yang memang didapatkan mahasiswa secara reguler pada semester 1 dan 2 perkuliahan.

Wakil Rektor III Novita Sari, S.Sos.,MM didampingi Kepala Biro Lembaga Pusat Pelatihan Bisnis (BLPPB) Wahyu Kuntarti, SE.,MM mengatakan kursus bahasa Inggris dan pelatihan komputer yang diselenggarakan IBI Darmajaya kepada para mahasiswa baru merupakan komitmen IBI Darmajaya untuk menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas, siap pakai, dan berjiwa kewirausahaan.

“Kegiatan pelatihan komputer dan bahasa Inggris yang rutin digelar bagi mahasiswa baru merupakan bentuk pengaplikasian misi IBI Darmajaya untuk menghasilkan lulusan yang berkompeten di bidangnya dan berwawasan technopreneurship serta untuk mencapai visi menjadi perguruan tinggi yang unggul dan berdaya saing berbasis teknologi dan bisnis,” paparnya, Rabu (5/9).

Wahyu Kuntarti SE.,MM menjelaskan sejak awal memasuki kampus IBI Darmajaya, mahasiswa baru berhak mengikuti pelatihan komputer dan bahasa Inggris. Itu dilakukan untuk membiasakan mahasiswa dengan kemampuan bahasa Inggris karena beberapa bahan ajar perkuliahan IBI Darmajaya menggunakan bahasa Inggris. Selain itu, mahasiswa didorong untuk memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik sebagai persyaratan mengikuti program pertukaran pelajar (student mobility) ke Universitas Teknikal Malaka (UTeM) Malaysia yang rutin digelar setiap tahunnya.

Wahyu menambahkan kegiatan kursus bahasa Inggris berada di bawah arahan Kepala Bagian Pusat Pelatihan Bahasa / Darmajaya Language Center (DLC) Betty Magdalena, MM. Sementara pelatihan komputer yang diberikan IBI Darmajaya berada di bawah arahan Kepala Bagian Pusat Pelatihan Information Communication Technology (ICT) Donna Yuliawati, S.Kom.,MTI. Keduanya merupakan unit penunjang IBI Darmajaya yang profesional dalam bidang pelatihan dan ketenagakerjaan. “Unit kerja mereka mendukung pengembangan kurikulum IBI Darmajaya dengan menyediakan program pelatihan untuk peningkatan keahlian bagi mahasiswa, alumni, pengajar, karyawan, maupun umum dalam bidang teknologi informasi dan bahasa Inggris,” ungkapnya.

Kepala Bagian Pusat Pelatihan Bahasa / DLC Betty Magdalena, MM menuturkan secara reguler, mahasiswa IBI Darmajaya mendapatkan mata kuliah bahasa Inggris pada semester 1 dan semester 2 dengan materi seperti grammar, vocabulary. “Sedangkan di kursus, mereka mendapatkan kemampuan speaking dan conversation sehingga dapat meningkatkan keahlian mereka dalam berbahasa Inggris. Mereka berhak memilih untuk mendapatkan pelatihan dan kursus dari DLC atau mengikuti test TOEFL dengan rentang waktu mulai semester pertama hingga pembuatan skripsi. Selain memberikan kursus bahasa Inggris, kami juga memberikan pengenalan dunia kampus dan pengenalan konsep kampus technopreneurship kepada mahasiswa baru IBI Darmajaya,” ujarnya. Dengan banyaknya peminat, pihaknya pun tidak menutup kemungkinan untuk membuka program bahasa selain bahasa Inggris seperti bahasa Korea, Jepang, Mandarin.

Kepala Bagian Pusat Pelatihan Information Communication Technology (ICT) Donna Yuliawati, S.Kom.,MTI menuturkan pusat pelatihan ICT berperan membantu IBI Darmajaya dalam melaksanakan program tri darma perguruan tinggi dengan memberikan layanan pelatihan untuk keperluan peningkatan keterampilan/keahlian, sesuai kompetensi yang dibutuhkan dunia kerja. “Pelatihan komputer yang diberikan kepada mahasiswa baru seperti program SPSS (Statistical Package for the Social Sciences atau Paket Statistik untuk Ilmu Sosial) dan pelatihan Photoshop CS yang merupakan aplikasi profesional dalam mengedit gambar standard,” ujarnya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *