Mahasiswa IBI Darmajaya Ciptakan Simulator Lift Parkir Mobil Bertingkat

BANDAR LAMPUNG – Permasalahan lahan parkir yang semakin sempit, khususnya di kota-kota besar menumbuhkan ide Asrofi, mahasiswa Information and Bussines Institute (IBI) Darmajaya membuat rancang bangun simulator lift parkir mobil bertingkat menggunakan sensor Ouptocopler berbasis Microcontroler. Selain lebih mudah dan efisien, lift parkir mobil bertingkat ini bisa menjadi solusi keterbatasan lahan parkir saat ini.

Ditemui di kampus IBI Darmajaya, Asrofi, mahasiswa jurusan Sistem Komputer yang baru menyelesaikan skripsinya ini menjelaskan lift parkir mobil bertingkat merupakan inovasi dalam menyediakan lahan parkir dimana prosesnya menggunakan mesin otomatis.  Dengan sensor Ouptocopler berbasis Microcontroler, pengendara tak perlu repot-repot memarkir kendaraannya, karena semua akan dikerjakan otomatis menggunakan mesin parkir yang di operasikan untuk meletakan kendaraan ditempat parkir.

Beberapa komponen penting rancang bangun simulator lift parkir mobil bertingkat diantaranya yakni motor DC yang berfungsi mengangkat lift pembawa kendaraan. Kemudian motor servo berfungsi untuk meletakan mobil parkir, dan mikro kontroler Atmega 8535 yang berfungsi menyimpan semua program yang sudah berjalan.

“Pada saat mobil masuk ruang parkir, motor sirvo akan mengangkat mobil dan secara otomatis akan mendorong atau meletakan mobil pada ruang parkir yang kosong. Jika lantai dasar penuh, maka dengan sendirinya komponen motor DC akan mengangkat lift menuju lantai 2 dan motor jervo akan mengangkat mobil dan meletakan kendaraan secara otomatis diruangan tersebut.” paparnya, kemarin (12/2).

Memakan waktu tiga bulan sejak Juli 2013, Asrofi mengaku dalam merancang lift parkir mobil bertingkat, ia didampingi dosen pembimbing yakni Yuni Arkiyansyah, S.Kom. M.Kom, yang senantiasa memberikan arahan dan solusi terkait kesulitan yang dihadapinya. Untuk membuat prototype rancang bangun lift parkir mobil bertingkat buatanya, ia harus rela merogoh kocek hingga Rp.1,4 juta.

Masih kata Asrofi, lift parkir mobil bertingkat cocok diaplikasikan untuk mall, hotel, rumah sakit, apartemen dan gedung khusus penyewaan parkir. Dia berharap karyanya tersebut dapat menjawab permasalahan keterbatasan lahan parkir, khususnya di kota-kota besar di Indonesia.

“Rancangan ini masih membutuhkan beberapa perbaikan untuk bisa diaplikasikan langsung secara nyata. Memang membutuhkan biaya yang tidak sedikit untuk bisa diterapkan, namun dibandingkan untuk membeli lahan parkir, memanfaatkan lift parkir mobil bertingkat jauh lebih terjangkau” katanya.

Atas karyanya tersebut, Rektor IBI Darmajaya, Dr. Andi Desfiandi, S.E., M.A memberikan apresiasinya. Menurut Andi, apa yang dilakukan Asrofi merupakan salah satu kreativitas mahasiswa IBI Darmajaya dalam melakukan penelitian dan menciptakan teknologi baru. Ia berharap karya-karya mahasiswa IBI Darmajaya dapat memberikan kontribusi nyata bagi perkembangan teknologi, ilmu pengetahuan, ekonomi dan bisnis bagi masyarakat.

“Kami senantiasa mendorong mahasiswa untuk kreatif dalam membuat karya ilmiah. Kami juga telah menyiapkan dosen-dosen yang berkompeten dibidangnya untuk mendampingi mahasiswa dalam melakukan penelitian maupun menyusun rancangan karya ilmiah. Mudah-mudahan ini menumbuhkan minat mahasiswa untuk mengeksplorasi dirinya menjadi SDM yang unggul dan berdaya saing.”pungkasnya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *