Mau Coba Minuman Berbuka ala IIB Darmajaya, Coba Saja Resep Coklat Lampung ini…

Mau Coba Minuman Berbuka ala IIB Darmajaya, Coba Saja Resep Coklat Lampung ini…

WhatsApp Image 2018-05-30 at 14.10.17
<
>

BANDAR LAMPUNG – Sahabat DJ, pasti tahu coklat kan?. Ya, banyak manfaat coklat terutama bagi kesehatan tubuh manusia. Coklat memiliki rasa manis yang khas, sehingga membuat makanan ini hampir dikonsumsi setiap orang di dunia.

Sebagian besar kandungan coklat, terdiri dari berbagai jenis zat seperti berikut, 14% kandungan karbohidrat, 9% protein (terdiri dari zat protein, fenilalanin, asam amino triptofan dan tyrosin), 31% lemak, dan zat-zat lain, seperti  alkanoid (zat yang menyebabkan coklat terasa pahit).

Coklat berdampak pada kesehatan lain pada tubuh manusia, berikut beberapa di antaranya, mencegah penyakit jantung, menurunkan tekanan darah, menurunkan kolesterol, dan anti depresan.

Selain itu, kandungan lemak rendah, meningkatkan sirkulasi darah, menghindari kelelahan kronis, menghambat penuaan, coklat meningkatkan kesehatan mata, mengurangi risiko kanker, coklat dapat menghaluskan kulit, dan coklat membantu kita untuk menurunkan berat badan. Yang pasti coklat juga sangat baik untuk kesehatan otak, dan anti depresi.

Tepat Saat Ramadan, sahabat DJ bisa membuat minuman dari bahan coklat, baik untuk minuman panas, minuman dingin, atau membuat es krim dan puding. Sahabat DJ bisa menggunakan Coklat Lampung hasil produksi mahasiswa Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya.

Ya, produksi Farah Risma Yete dan rekannya Binti Ardianingsih. “Hasil olahannya ini sempat menjadi salah satu startup bisnis asal Lampung yang potensial,” kata kepala Inkubator Bisnis dan Teknologi (Inkubitek) IIB Darmajaya Niken Paramitan Sari., S.E., M.M, Rabu (30/5/2018).

Minuman coklat instan yang diproduksi dari biji kakao asli Lampung ini, memiliki cita rasanya khas yang mampu memikat para konsumen. Tak hanya dikenal secara lokal, tapi Coklat Lampung Darmajaya telah berhasil merambah target pasar ke provinsi lain diantaranya Bandung hingga Kalimantan Selatan.

Mau coba resep di bawah ini? Sahabat DJ boleh mencobanya di rumah.
Resep:

1. Milkshake Chocolate
Bahan-bahan: 1 gelas susu sapi murni, 1 bungkus Coklat Lampung Darmajaya, satu bungkus topping, es batu secukupnya.
Cara membuatnya; Campurkan susu, Coklat Lampung, es batu kemudian diblender.  Tuangkan ke dalam gelas, lalu beri topping bubuk. Sajikan selagi dingin.

2. Susu sapi coklat dingin buat buka puasa
Bahan-bahan; 300 ml. Susu UHT (rasa apa saja), 1 1/2 sendok makan coklat bubuk (Coklat Lampung IIB Darmajaya), 25 gram coklat yang dicairkan dengan cara di tim, 2 sendok makan gula pasir (bisa tambah kalo kurang manis).

Cara membuatnya, panaskan susu + gula aduk sampai gula larut dengan api kecil jangan sampai mendidih. Matikan api. Masukkan coklat bubuk (Coklat Lampung Darmajaya) aduk rata setelah semua tercampur tambahkan coklat yang sudah dicairkn. Aduk rata. Tes rasa (kurang manis bisa tambah gula pasir). Selamat mencoba. (**)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *