Owner Balai Pengobatan Kosasih Ajak Mahasiswa Darmajaya Manfaatkan IT Untuk Kembangkan Bisnis

Owner Balai Pengobatan Kosasih Ajak Mahasiswa Darmajaya Manfaatkan IT Untuk Kembangkan Bisnis

dsc_01951 dsc_01901 dsc_01871 dsc_01721
<
>

Bandar Lampung – Kemajuan teknologi informasi (IT) saat ini memberikan manfaat dan kemudahan bagi masyarakat, salah satunya dapat dimanfaatkan sebagai sarana untuk mengembangkan bisnis. Hal itu disampaikan Owner Balai Pengobatan Kosasih, Hi. dr. Tito Sunarto, SH saat menjadi pembicara Seminar Technopreneurship di Aula Pascasarjana Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya, Sabtu (10/12).

Menurutnya, salah satu kesulitan dalam berbisnis yakni memasarkan produk atau jasa. Bagaimana usaha yang dibangun bisa mendapatkan respon baik, ketertarikkan, kebutuhan dari konsumen. Salah satu upaya itu dapat dilakukan dengan cara pemanfaatan teknologi informasi.

“Melalui IT, bisnis kita bisa diakses, dipromosikan, dikenal oleh masyarakat sebagai calon konsumen yang jangkauannya luas tidak hanya dari lingkup Kota, Provinsi bahkan bisa seluruh Indonesia hingga dunia,” ujarnya.

Tito Sunarto mengungkapkan, pemanfaatan IT untuk mengembangkan bisnis bisa digunakan baik oleh usaha dibidang produk maupun jasa. Untuk Balai Pengobatan Kosasih, lanjutnya, telah memiliki website klinikkosasih.com yang memuat tentang sejarah Klinik Kosasih, lokasi, dokter, fasilitas, layanan, tips kesehatan dan berbagai informasi lainnya.

“Setelah dikenal masyarakat, hal yang harus dilakukan dalam berbisnis yakni menjaga kepercayaan konsumen. Berikan pelayanan atau produk terbaik, karena kekecewaan konsumen dapat berdampak buruk bagi keberlangsungan bisnis yang telah susah payah kita bangun. Sebaliknya, kepuasan konsumen akan membuat usaha kita semakin maju dan berkembang,” terangnya.

Seminar Technopreneurship yang mengusung Kiat Membangun Start Up Business Berbasis Teknologi diikuti 400 mahasiswa Darmajaya dari berbagai jurusan yang tengah mengambil mata kuliah technopreneurship.

Selain Hi. dr. Tito Sunarto, SH (Owner Balai Pengobatan Kosasih), kegiatan tersebut juga menghadirkan para pembicara berkompeten lainnya yakni Adi Data (Owner PT Karunia Mitra Utama), Dodi Yuda S, S.Si., MTI (Owner DJ Electronic sekaligus dosen Darmajaya), dan Adi Jaya S, S.Kom., MTI (Owner Techno Metro Solution sekaligus alumni Darmajaya).

Kepala Inkubator Bisnis dan Teknologi (Inkubitek) Darmajaya, Niken Paramitasari, SE., MM menuturkan, seminar technopreneurship rutin setiap tahun diselenggarakan dengan tujuan menumbuhkan minat dan memotivasi mahasiswa untuk menjadi technoprenur.

Darmajaya berupaya menghasilkan para lulusan yang tidak hanya mampu bersaing di dunia kerja. Tetapi mereka juga diharapkan mampu menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat dengan menjadi pengusaha-pengusaha sukses,” harapnya.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *