Pesta Minat Bakat IBI Darmajaya Tampilkan Bermacam Kreatifitas Mahasiswa

Pesta Minat Bakat IBI Darmajaya Tampilkan Bermacam Kreatifitas Mahasiswa

Bertempat di lapangan basket IBI Darmajaya, Informatics and Business Institute (IBI) Darmajaya menggelar ajang tahunan Pesta Minat Bakat 2011/2012 degan tema Winning Generation. Acara yang dihelat sebagai ajang apresiasi bagi mahasiswa minat bakat untuk menunjukkan kemampuan dan bakat yang dimiliki baik dalam bidang olahraga, seni dan akademik ini akan berlangsung hingga sabtu ini (5-7/1).
Berbagai lomba diperlombakan, seperti Pemilihan Putra – Putri Minat Bakat 2011/2012, Lomba Solo Song, Lomba Futsal, Lomba Fotografi, Debat Antar Hima, Lomba Puisi, Scrablle, dan Basket 3 on 3. Selain itu dilombakan pula lomba MTQ, Panggung Ekspresi Mahasiswa, Lomba Cepat Tepat Mahasiswa, Lomba Magang UKM, Dj Got Talent, dan jalan sehat.
Acara yang terdiri dari berbagai tangkai lomba tersebut dibuka oleh Ketua Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Alfian Husin (YPAH) Hi. Alfian Husin, SH, Hadir dalam acara pembukaan Wakil Rektor 1 Bidang Akademik R.Z. Abdul Aziz, ST, MT., kepala Biro Kemahasiswan Anto Purwo Santoso, S.Sos, Msi, para Kepala Biro, dan segenap staf IBI Darmajaya.
Dalam sambutannya, Ketua Dewan Pembina YPAH, mengingatkan, keberhasilan negara bersumber dari kreativitas sumber daya manusia yang handal khususnya mahasiswa. Dikatakannya bahwa pihak yayasan sangat mengapresiasi kegiatan semacam ini, karena hal ini dapat menumbuhkan kultur akademis dikalangan mahasiswa.
Dari Ajang Pemilihan Putra Putri Minat Bakat 2011/2012, sepuluh pasang mahasiswa-mahasiswi Informatics and Business Institute (IBI) Darmajaya yang berhasil menjadi finalis Putra-Putri Minat dan Bakat (PPMB) IBI Darmajaya 2011/2012, Kamis, (5/1) mengikuti tahapan Grand Final. Satu per satu peserta membuktikan kemampuannya dalam menjawap setiap pertanyaan yang dilontarkan oleh dewan juri. Pertanyaan yang diajukan  berkisar kemampuan akademik, pengetahuan umum, Pengetahuan tentang Provinsi Lampung, Pengetahuan dan pengetahuan Kedarmajayaan, dan kemampuan public speaking mereka lahap dengan lugas.

Ketua Pelaksana Pemilihan Putra-Putri Minat Bakat M. Deska Pramana mengatakan, “PPMB ini ditujukan untuk mendapatkan sosok putra-putri IBI Darmajaya yang memiliki wawasan luas, berkepribadian, percaya diri, juga menggali minat, bakat, dan kreativitas generasi muda dalam turut serta menyukseskan setiap agenda IBI Darmajaya dalam pengembangan sumber daya manusia dan mampu menjadi duta dari IBI Darmajaya yang mampu berbicara di tingkat provinsi dan nasional. Peguruan tinggi yang hanya melakukan aktivitas pendidikan melalui pembimbingan terhadap intelektual mahasiswa dirasakan masih kurang efektif terhadap produktivitas yang akan dihasilkan mahasiswa itu sendiri. Karenanya, perguruan tinggi dituntut dapat melakukan pembangunan karakter terhadap mahasiswanya.
Ditambahkan olehnya bahwa segala potensi yang ada dalam pribadi masing-masing mahasiswa, baik di bidang teklnologi informasi, kesenian dan kebudayaan, olahraga, maupun kemampuan soft skill lainnya, dapat muncul serta berkembang dengan kualitas dan kuantitas yang maksimal. Untuk itu pula, kami mengadakan kegiatan ini,” paparnya.
Terpilih sebagai juara pertama putra dan dinobatkan sebagai Putra Minat dan Bakat IBI Darmajaya 2011/2012 mahasiswa jurusan akuntansi, Billy Edyan Afaldo. Sedangkan, terpilih sebagai juara pertama putri dan dinobatkan sebagai Putri Minat dan Bakat IBI Darmajaya 2011/2012 Artika Ayu dari jurusan Manajemen.  Tampil sebagai runer up pasangan S. Belly Brata Susilo dari jurusan Teknik Informatika dan Anggun Wijayani dari jurusan Sistem Informasi.

Bertindak sebagai juri dalam acara ini adalah Novita Sari, S.Sos, MM dari IBI Darmajaya, Ade Irawan, S.Sos dari Dinas Budaya & Pariwisata, dan Rifanni Yara, Runner Up Putra Putri Minat Bakat 2010.

Selain Pemilihan Putra-Putri Minat Bakat, hari ini juga digelar babak penyisihan pertandingan futsal dan basket 3 on 3, lomba mading, scrabble, dan fotografi dengan tema My Inspiration on my campus. Dijadwalkan akan ada pula panggung ekspresi magang 2011/2012 yang diikuti mahasiswa magang dari perwakilan organisasi mahasiswa, panggung kreativitas yang diikuti mahasiswa baru tiap kelas, dan debat Himpunan Mahasiswa antar jurusan,  dengan tema Pengembangan Kurikulum Pendidikan Dasar dan Menengah di Indonesia. Pada hari sabtu juga akan digelar jalan sehat yang akan diikuti seluruh civitas academica IBI Darmajaya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *