Rektor Lantik Pengurus Organisasi Kemahasiswaan Darmajaya Periode 2016-2017

Rektor Lantik Pengurus Organisasi Kemahasiswaan Darmajaya Periode 2016-2017

dsc_0062 dsc_0048 dsc_0041 dsc_0026 dsc_0011
<
>

Bandar LampungRektor Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya, Ir. Firmansyah Y. Alfian, MBA., MSc didampingi Wakil Rektor I, II dan III melantik pengurus Organisasi Kemahasiswaan (Orkem) periode 2016-2017 di Aula Pascasarjana kampus setempat, kemarin (11/10).

Mereka yang dilantik yakni Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Ketua Majelis Perwakilan Mahasiswa (MPM), Ketua Himpunan Mahasiswa (Hima), Ketua Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), Ketua Komunitas, Ketua Program Pengembangan Kemahasiswaan beserta jajarannya.

Firmansyah mengucapkan selamat atas dilantiknya Presiden BEM, Ketua MPM, dan ketua orkem lainnya. Dia berharap semua pengurus Orkem dapat meneruskan tongkat kepemimpinan dan kepengurusan organisasi masing-masing.

“Saya ucapkan selamat bekerja, semoga amanah ini dapat dipertanggungjawabkan baik dalam bentuk penyusunan program kerja dan kegiatan-kegiatan yang lebih baik lagi.” ujarnya.

Pada kesempatan itu, Rektor Darmajaya juga mengucapkan terimakasih kepada Presiden BEM, Ketua MPM, dan Ketua Orkem lainnya periode 2015-2016 yang telah berkontribusi dalam kemajuan Kampus Darmajaya. Menurutnya, pengalaman berorganisasi bisa menjadi bekal bagi mahasiswa untuk menghadapi dunia kerja dan hidup bermasyarakat.

“Melalui organisasi mahasiswa bisa melatih kemampuan softskill, mengasah jiwa kepemimpinan, belajar bagaimana memecahan masalah, mempersiapkan kegiatan, dan bersosialisasi. Namun, jangan sampai kesibukan organisasi mengganggu tugas utama mahasiswa yakni belajar. Mahasiswa harus pintar memanajemen waktu dan kerjarlah prestasi akademik maupun akademik untuk membuat orang tua, dan kampus ini bangga,” harapnya.

Sementara itu, Ketua MPM Darmajaya, Mirzatul Umam mengungkapkan terpilihnya Presiden dan Wakil Presiden BEM, dan Ketua Hima merupakan hasil dari pemilihan raya mahasiswa (Pemira) yang digelar pada Rabu (05/10) lalu. Sementara untuk MPM, UKM, komunitas, dan program pengembangan kemahasiswaan dipilih melalui musyawarah umum anggota (MUA) masing-masing organisasi.

Lebih jauh dia memaparkan, Presiden dan Wakil Presiden BEM yang dilantik yakni Rahmad Prambudi dan Rahmad Khariswan, Ketua MPM (Mirzatul Umam), Ketua Hima Teknik Informatika (Baruna Wisnu W), Ketua Hima Sistem Informasi dan Manajemen Informatika (Akza Noprian), Ketua Hima Sistem Komputer dan Teknik Komputer (Yoga Darmawan), Manajemen (Sakinah Yusuf Z), Ketua Hima Akuntansi (Remon Daka A), Ketua UKM Assalam (Anggi Bagus P), Ketua UKM Himpunan Kristen (Yosef Setiawan) dan Ketua UKM Perhimpunan Mahasiswa Hindu (I Komang Adi S).

Selanjutnya Ketua UKM Darma Suara (Alia Amanda D), Ketua Bahasa (Irwan Irmawan), UKM Ketua UKM Darmajaya Basketball Association (M. Saera P), Ketua UKM Persatuan Sepak Bola Darmajaya (Arni Amida), Ketua UKM Taekwondo (Darma Setiawan), Ketua UKM BS Musik (Derry Rizki A), Ketua UKM Artala (Arif Sanjaya), Ketua KSR PMI (Anita Herlina S), Ketua UKM Darmajaya Computere and Film Club (Nugraha Nesa), Ketua UKM Komunitas Biroe (Eko Santoso), Ketua PIK-M Sehati (Yoga Arnando), Ketua Pramuka (Yulia Rantika C), Ketua Resimen Mahasiswa (Diga Kauri P) dan Koordinator Minat Bakat (Anas Arifin).(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *