Ridho Ingin Merasakan Bermain Sepatu Roda di Tiongkok

Ridho Ingin Merasakan Bermain Sepatu Roda di Tiongkok

WhatsApp Image 2017-10-18 at 16.06.18(1)
<
>

Bandar Lampung –Bermain sepatu roda tak sekedar hobi bagi M. Ridho Pamungkas. Mahasiswa Institut Informatika dan Bisnis Darmajayaini kerap kalimengikuti kompetisi dan meraih prestasi dibidang roller skates.

Meski baru 2 tahun bergabung di komunitas roller skates, Ridho sudah mengantongi beberapa prestasi diantaranya, top 5 senior men category slide men Yogyakarta open 2016, top 5 senior men category speed slalom Bandung open 2015, dan top 10 senior men category slide men Bengkulu open 2015.

Mahasiswa semester VI jurusan Teknik Informatika menjadi salah satu mahasiswa Darmajaya yang mengikuti program student mobillity di Nantong Vocational University Tiongkok sejak September 2017 hingga Januari 2018.

Menurut Ridho, bermain sepatu roda dulu hanya sebagai hiburan atau rekreasi. Sekarang, sepatu roda bisa sebagai olahraga, kompetisi, freestyle, atau bahkan sebagai alat transportasi.Pria kelahiran tahun 1996 inimengaku ingin sekali merasakan bermain sepatu roda di negera yang dijuluki negeri tirai bambu tersebut.

“Bagi saya, sepatu roda sudah menjadi lifestyledan ingin rasanya bermain sepatu roda di tiongkok. Karena setiap lokasi, punya tantangan dan suasana yang berbeda bagi pemainroller skates. Apalagi, informasi dari peserta student mobillity tahun lalu bahwa ada juga komunitas sepatu rodadi NTVU,” ujarnya.

Pria kelahiran 15 November inimengatakantujuanutamanyakeTiongkokinitentusajauntukmempelajarikemajuan teknologi di Tiongkok khususnya dibidang multimedia.

“Seperti yang kita tahu, banyak produk teknologi buatan Tiongkok yang mampu menguasai pasar dunia. Sesuai dengan jurusan saya Teknik Informatika, saya ingin lebih mengeksplorasi ilmu pengetahuan dan wawasan tentang 3D Modelling, Video Editing,animasi, dan desain grafis,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Urusan Hubungan Internasional (KUHI) Rahmalia Syahputri mengungkapkan, tahun ini terdapat 7 mahasiswa Darmajaya yang tengah menjalani student mobility di Nantong Vocational University Tiongkok, 4 mahasiswa di Cheng Shiu University Taiwan, 2 Mahasiswa di UniversitiTeknikal Malaysia Melaka, dan 4 mahasiswa di Rajamangala University Technology Krungthep Thailand yang telahkembalikeDarmajaya.

“Pengalaman studi di luar negeri bagi mahasiswa tidak hanya memperkaya ilmu pengetahuan akademik saja. Mereka juga bisa belajar beradaptasi, berinteraksi, serta bersosialisasi ditengah perbedaan bahasa dan budaya di luar negeri. Untuk mempersiapkan lulusan-lulusan yang berkualitasdan berdaya saing internasional,” harapnya.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *