Student Exchange, 18 Mahasiswa Kampus Biru ini Siap Diberangkatkan

Student Exchange, 18 Mahasiswa Kampus Biru ini Siap Diberangkatkan

03c3b898-49e4-4243-9d00-62c0e514e177 41c7dff7-e75b-4d29-b14d-796044105b0d 63a56678-3a41-40f7-9f62-aef95b5c71b4 470bdeca-fad4-46e4-9bf2-256c2fadfa4d
<
>

BANDAR LAMPUNG — Sebanyak 18 mahasiswa Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya siap diberangkatkan mengikuti Student Exchange dalam Program Student Mobility dan Joint Research ke empat negara Asia dan satu negara Eropa mulai bulan depan. Mereka akan diberangkatkan ke Nantong Vocational University di Tiongkok (China), University Teknikal Malaysia Melaka, Malaysia; Cheng Shiu University dan Shih Chien University di Taiwan; dan RSSU, Moskow, Rusia.

Kepala Bagian International Office IIB Darmajaya Rahmalia Syahputri menjelaskan mereka yang diberangkatkan adalah Bella Aprilia Sandra, Kristin Tiara Pita Napitu, Lisa mhardika, dan Wenny Puspa Sari ke Nantong Vocational University di Tiongkok. Kemudian, Amilia Rahestri Destia Sri Naharayu, Dyah Paramitha Pransiana, Kustia Febria, dan Rosha Assyfa ke University Teknikal Malaysia Melaka, Malaysia.

Selain itu, Indah Pramesthi Kirana, Jevina Aprilianti, Karisma Pramesthi Anggaraini, Krisfa Elfrida Naibaho, dan Nezia Irecha Andi Putri ke Cheng Shiu University, Taiwan. Sedangkan Cristine Dian Pertiwi dan Rika Dwi Lestari ke Shih Chien University di Taiwan dan Nazwa Ikmalia Fahmi dan Sefnia Amalia Putri ke RSSU Rusia. “Senin (6/8/2018), kami mengundang semua orangtua mahasiswa untuk diberikan arahan agar mereka tidak cemas soal keberadaan anaknya di luar negeri,” kata Rahmalia, Selasa (7/8/2018).

Rahmalia juga menjelaskan mahasiswa yang akan berangkat ke China akan dilepas pada 18 September 2018. Untuk yang dikirim ke UTeM Malaysia akan diberangkatkan pada 1 September 2018. Sedangkan yang diberangkatkan ke Cheng Shiu Taiwan akan diberangkatkan pada 10 September dan Shih Chien Taiwan pada 5 September 2018.

Yang akan diberangkatkan ke Rusia rencananya pada bulan Februari 2019,” kata Rahmalia. “Yang akan diberangkatkan ke Shih Chien Taiwan pada 5 September 2018, mereka yang mengikuti Program Joint Research yakni Christine Dian Pertiwi dan Rika Dwi Lestari dari Prodi Akuntansi.”

Selama di luar negeri, lanjut Rahmalia, semua mahasiswa yang diberangkatkan akan ditanggung semua biaya akomodasi, asrama, dan transportasi baik di lokal masing-masing negara dan biaya pesawat pulang pergi. “Mereka (mahasiswa) juga akan mendapatkan asuransi kesehatan,” kata dia.

Selama di luar negeri, mahasiswa akan melakukan penelitian, pengembangan potensi, pengembangan networking, mengembangkan hard skill atau soft skill, jalan-jalan, dan be a better person (menjadi orang yang lebih baik),” kata Rahmalia.

Menanggapi hal ini, Rektor IIB Darmajaya, Ir. Hi. Firmansyah Y Alfian. MBA., M.Sc, mengucapkan selamat kepada 18 mahasiswa kampus biru itu yang akan diberangkatkan mengikuti program internasional. Ia mengatakan bangga kepada para mahasiswa yang berani, percaya diri, dan memiliki kemauan yang kuat untuk belajar di luar negeri. “Pihak Darmajaya akan memberikan beasiswa kepada mahasiswa program internasional yang memiliki prestasi di bidang akademik, seni budaya, olahraga dan lainnya,” kata dia.

Firmansyah menjelaskan, pengalaman belajar di luar negeri akan bermanfaat bagi mahasiswa dalam meningkatkan ilmu akademik berstandar internasional. Tak hanya itu, mereka juga belajar beradaptasi, berkomunikasi, dan berinteraksi dengan orang asing, mengenal kebudayaan antar-negara dan memperluas wawasan internasional melalui Program Student Mobility dan Joint Research. (**)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *