Darmajaya Kembangkan Softskill Maba Melalui Program Minat Bakat

Darmajaya Kembangkan Softskill Maba Melalui Program Minat Bakat

DCIM101MEDIA DCIM101MEDIA
<
>

Bandar Lampung – Upaya mengembangkan softskill mahasiswa terus dilakukan Institut Informatika dan Bisnis (IBI). Salah satunya dengan menjembatani potensi mahasiswa baru melalui program minat bakat.

Penjelasan program minat bakat dilakukan oleh 10 mentor minat bakat di kampus setempat, kemarin (16/09). Kegiatan ini menjadi bagian Orientasi Masa Studi (Ories) bagi 1512 mahasiswa baru Darmajaya.

“Melalui program minat bakat, mahasiswa diajak mengembangkan kemampuan mereka sesuai bidang yang ingin digeluti melalui organisasi kemahasiswaan (Orkem). Darmajaya memiliki 24 Orkem yang terdiri dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), Himpunan Mahasiswa (Hima), dan komunitas yang siap mewadahi minat bakat mereka,” ungkap Pengelola Minat Bakat, Anas Arifin, kemarin (16/09).

Lanjutnya, program minat bakat masuk dalam mata kuliah dengan bobot 2 SKS yang wajib diikuti seluruh mahasiswa baru. Di mata kuliah ini mahasiswa dituntun untuk mengenali diri sendiri, menggali lebih dalam potensi dan minat bakat mereka. Dalam prosesnya, beberapa materi yang akan disampaikan dalam mata kuliah ini mencakup manajemen diri, manajemen organisasi, teknik presentasi, technopreneurship, dan lainnya.

Dihari yang sama, mahasiswa baru Darmajaya juga diberikan penjelasan program pembinaan keagamaan, meliputi Bina Baca Al-Quran (BBQ) bagi mahasiswa beragama Islam, kajian kitab Injil bagi yang beragama Kristen Protestan, kajian kitab Weda bagi yang beragama Hindu, dan kajian kitab Tripitaka bagi yang beragama Budha.

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Riset Darmajaya sekaligus Pejabat Rektor, Dr. RZ. Abdul Aziz, ST., MT mengatakan, mata kuliah agama di Darmajaya berbobot 4 SKS. Hal itu dilakukan agar mahasiswa tak hanya pintar secara intelektual, tetapi juga berkarakter, beriman dan bertaqwa.

“Kita sadari saat ini degradasi moral pada generasi muda terus terjadi. Untuk itu, Darmajaya ingin membentengi mahasiswa dengan pengetahuan agama yang kuat. Karena itu, Darmajaya memberikan mata kuliah agama bagi mahasiswa baru sesuai agama dengan kepercayaan mereka. Selain itu, melalui program minat bakat serta organisasi kemahasiswaan, Darmajaya ingin membekali kemampuan softskill dan membentuk karakter mahasiswa,” tandasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *