FRANCE CORNER IBI DARMAJAYA KENALKAN PRANCIS MELALUI LOMBA FOTO SELFIE

BANDARLAMPUNG – Memperingati hari ulang tahun pertama, warung Prancis (france corner) Institut Informatika dan Bisnis (IBI) Darmajaya menggelar lomba foto selfie bertemakan Prancis. Syaratnya, peserta harus foto dengan menggunakan atribut Prancis. Perlombaan ini tak hanya berlaku bagi mahasiswa IBI Darmajaya tetapi juga masyarakat umum.

Ketentuan lomba, sebagaimana yang dijelaskan penanggung jawab warung Prancis, Sherli Trisnawati, peserta harus bergabung terlebih dahulu di fanpage Facebook International Office IBI Darmajaya dan Group Student Mobility dan Warung Prancis. Lalu upload foto ke fanpage dan group facebook tersebut, hash tag foto dengan Anniversairewarungprancis.

“Peserta bebas bergaya apapun, yang penting terdapat atribut Prancisnya. Foto dengan like terbanyak akan dinyatakan sebagai pemenang, karenanya peserta harus promosi untuk mendapatkan like sebanyak-banyaknya sebelum tanggal 16 Januari 2015.” kata dia.

Selain lomba Selfie, juga terdapat kuis dan game spelling berbahasa Prancis. Kuis dapat diikuti dengan memfollow akun twitter @WarungPrancisib untuk mendapatkan pertanyaan-pertanyaan yang akan diajukan. “Kami juga akan mengadakan French Massive Class, yakni pelatihan pengenalan Bahasa Prancis yang berlaku bagi mahasiswa maupun umum” tambahnya.

Rangkaian acara Anniversaire de Warung Prancis dimulai Senin (12/1) yakni pemutaran video P2A dan student mobility, nonton bareng film-film dari negara ASEAN, sekilas tentang warung Prancis dan pemutaran film Prancis. Kegiatan yang sama akan berlangsung hingga Jumat (16/1). Film Prancis yang diputar yakni female Agents D-Day Depends on Them dan Bullet.

Diresmikan 16 Januari 2014 oleh Rektor IBI Darmajaya, Dr. Andi Desfiandi, SE. MA, Warung Prancis hadir sebagai wadah bagi mahasiswa untuk mendalami Bahasa Prancis, budaya dan informasi beasiswa di negara yang dikenal sebagai kota mode tersebut. Di Warung Prancis pengunjung juga bisa melihat koleksi DVD, kaset, buku-buku, film-film, kuliner, politik, dan fotografi tentang Prancis.

Kepala Kantor Urusan Hubungan International (KUHI) Darmajaya, Rahmalia Syahputri, mengatakan satu tahun perjalanan Warung Prancis beberapa aktivitas yang telah dijalankan yakni trial class Bahasa Prancis yang dilaksanakan setiap hari Rabu, pemutaran film Prancis, diskusi, pengenalan study di Prancis dan info lainnya.

Warung Prancis juga berperan sebagai mitra dan perpanjangan tangan dari Institut Francais Indonesia (IFI). “Informasi apapun yang didapatkan dari IFI akan diumumkan melalui Warung Prancis” ujar Rahmalia.

Menurutnya Warung Prancis merupakan satu bagian dari upaya IBI Darmajaya dalam  mengembangkan program internasional. Diusiannya yang pertama ini, dia berharap Warung Prancis bisa memberikan lebih banyak kontribusi bagi mahasiswa maupun institusi dan masyarakat sekitar. “Mudah-mudahan lebih baik dan mampu menumbuhkan animo positif mahasiswa dan masyarakat terhadap globalisasi” harapnya.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *